Senin, 11 Januari 2016

Potensi Desa Tapos

Perkebunan Tapos
Desa tapos, merupakan salah satu jalur pendakian menuju salak 1, namun jalur ini merupakan jalur yang tidak resmi. via tapos, menuju salak satu kita bisa melewati beberapa puncakkan salak, antara lain salak 4, salak 3 dan salak 1. yap begitulah jalur salak 1 menuju tapos, tapi saya akan bercerita mengenai desa ini.

Kebun Nanas
Desa tapos, sebagian besar masyarakatnya adalah petani. Pertanian yang ditanam diantara lain adalah nanas, dan padi. hasil khas pertanian desa tapos adalah nanas. Nanas tapos terkenal dengan bentuknya kecil namun rasanya tetap manis. penghasil nanas di bogor salah satunya adalah di desa tapos ini. 

Bebegik
Warga sini mempunyai cara unik untuk mengusir hama di sawahnya. hama yang paling banyak disini adalah babi hutan. mereka menggunakan cara tradisional untuk mengusir hamanya dengan bebegik. bebegik adalah replika manusia, atau orang - orangan sawah yang didalamnya di kasih kaleng bekas. Tujuan diberikan kaleng bekas ini adalah untuk menghasilkan suara akibat dari bantuan angin. Kearifan lokal didesa Tapos untuk mengusir hama ini cukup menarik bagi saya. Silahkan kepada pembaca yang ingin melihat langsung bisa berkunjung di desa Tapos.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar