Kamis, 05 November 2015

SURGANYA AIR TERJUN, COBAN SEWU

Coban, curug, ataupun air terjun itu sama saja. Tergantung daerah masing – masing menyebutnya. Saya akan bercerita mengenai coban sewu atau tumpak sewu. Coban sewu terletak di kabupaten lumajang, dan perbatasan dengan kota malang. Jalur coban sewu ada tiga, dua dari kabupaten lumajang satu dari kabupaten malang. Saya memilih jalur dari kabupaten lumajang, yaitu melewati goa tetes.
Goa tetes
Dari pos goa tetes, jalur yang kita lewati hanya turunan saja. Lewat jalur ini, kita akan lihat tebing disekitar kita, dan melihat aliran sungai dibawahnya. Goa tetes merupak sebuah lubang tetapi, diatas goa ini ada air yang jatuh dari tebing. Goa ini hanya sebutan, dan tidak bisa dimasukkin. Jalur menuju coban sewu, kita akan menyusuri air terjun ini, jalurnya licin. Kita akan naek sebentar dan kemudian turun menuju jalur sungai.
Sesampai dibawah, kita akan menyusur jalur sungai. Waktu saya kesini, musim lagi kemarau debit air cukup kecil. Disini banyak kubangan air, kalau mau berenang disini cukup enak. Selama menyusur sungai, kita terkadang harus menyebrang aliran sungai yang tingginya sekitar 50 cm. arus disungai ini lumayan kencang juga, jadi lebih baik memakai sandal gunung.

coban sewu
Sesudah susur sungai selesai, kita akan sampai di coban sewu. Coban sewu air terjunnya cukup besar, dan percikkan airnya bisa membuat pakaian kita basah. Air terjun ini, seperti lubangan yang cukup besar, seperti di film sanchtum. Airnya seperti mengelilingi dinding tebing dari lubangan ini. Konon, katan penduduk setempat, dulu debit air bisa mencapai 1000 meter. Nah sebagian orang mneyebut coban sewu, karena airnya sedalam 1000 meter dan ada juga yang menyebutkan 1000 sumber mata air.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar